Kamis, 29 Januari 2009

Maulid Nabi

Maulid nabi menurut bahasa adalah merayakan hari kelahiran nabi Muhammad SAW,yang jatuh pada 12 rabiul awal. Tradisi mauled nabi pertama digelar oleh shalahuddin yusuf al-ayyubi. Sampai sekarang perayaan maulid Nabi Muhammad SAW tetap dirayakan oleh umat islam
khususnya di Indonesia mauled Nabi tetap banyak merayakan di setiap pelosok nusantara.
Yang mernjadi pertanyaan bagi kita, mengapa mauled nabi di sebagian kalangan umat islam di Indonesia berkatakan bahwa mauled nabi itu bid’ah. Padahal nabi Muhammad SAW juga merayakan maulidnya sendiri. pada waktu itu nabi Muhammad sedang memperhatikan bahwa sahabat berdialog tentang keistimewaan para nabi-nabi sebelum nabi Muhammad, lalu nabi Muhammad menghampiri para sahabatnya , lalu berkata kalian sedang membicarakan para nabi sebelumnya, tapi kalian lupa menyebutkan keistimewaan Aku, lalu nabi Muhammad berkata keistimewaan Aku adalah pemimpin para umat-umat para nabi sebelumnya pada hari kiamat nanti. Apakah pantas mauled dikatakan bid’ah padahal nabi Muhammad saw juga bermaulid!
Kalau tidak ada bulan mauled, bulan ramadhan,lailatur qadar,isra wal miraj tidak akan diciptakan Allah swt,karena nabi Muhammad saw tidak dilahirkan. Semua penghuni alam bersuka ria menyambut kelahiran sang nabi Muhammad saw, malaikat pun ikut bergembira yaitu dengan bersholawat kepada nabi Muhammad saw, bahkan Allah swt ikut merayakanya yaitu dengan hancurnya patung berhala di dunia berjatuhan. Tapi ada satu makhluk yang tidak ikut berbahagia yaitu iblis dan setan ,mereka malah bersedih dan takut dengn kelahiran sang nabi,karena nabi Muhammad saw membawa kebenaran dan rahmat bagi seluruh manusia , pantaskan kita sebgai manusia biasa, kita tidak merayakan kelahiran nabi Muhammad saw tapi ALLAH SWT Tuhan kita menyambutnya, bagaimana mungkin kita sebagai hamba Allah swt tidak merayakannya?
Dan apabila tidak merayakannya kita berarti mengikuti iblis dan setan.

Tidak ada komentar: